English Version

Baca Juga

Wednesday, March 7, 2012

Budaya Berbagi


By on 11:17 PM

Budaya atau kebiasaan berbagi (sharing) perlu kita sosialisasikan. Terutama dalam proses belajar mengajar. Hal tersebut sejalan dengan teori pembelajaran saat ini. Menurut Buku How the brain learns (David Sousa), Average Retention Rate setelah 24 jam belajar : lecture (5%),Reading (10%) , Presentation with audiovisual (20%),Demonstration (30%), Discussion group (50%), Practice by doing (75%),and Teaching others (90%). Jadi mengajar orang lain mempunyai tingkat retensi yang paling tinggi sehingga merupakan cara belajar yang paling efektif.



Oleh karena itu, di Fakultas Kedokteran Unhas, sistem pembelajaran mengalami perubahan dari “teacher centre” menjadi “student centre”, dari “teaching” ke “learning”, sekarang sistem perkuliahan lebih banyak dalam bentuk diskusi (Problem Based Learning) dan tentu diharapkan di dalam diskusi banyak terjadi “teaching others”. Sebagaimana yang telah dilakukan di Maastrich University.

Pernah sewaktu masih kuliah dulu, saat saya mengajar beberapa junior saya, ada seorang ustadz menyapa dan mengatakan “ Nak, tetap lanjutkan, karena ini suatu amal jariyah, dan ada sebuah hadits mengatakan bahwa barang siapa mengajarkan suatu ilmu ke orang lain maka Allah akan mengajarkan suatu ilmu yang baru kepadanya yang belum diketahui sebelumnya”. Jadi jangan heran jika guru atau dosen akan semakin pintar karena akan selalu dapat satu pengetahuan yang baru. Marilah kita saling berbagi maka insya Allah ilmu kita akan semakin bertambah !

About dr. Iqbal

dr. Iqbal adalah Pemilik dari Shichida Makassar. Seorang dokter ahli syaraf.

2 comments: